PEMANFAATAN GOOGLE MEET DAN GOOGLE CLASS ROOM DALAM SEMINAR KELOMPOK BERBASIS PEMBELAJARAN MIND MAP
DOI:
https://doi.org/10.36709/bastra.v7i1.72Keywords:
google classroom, google meet, mind mapAbstract
Penelitian ini befokus pada aspek menentukan, menggambarkan secara terperinci, dan menguraikan analisis pemanfaatan google meet serta google classroom dalam seminar kelompok mahasiswa berbasis pembelajaran mind map pada mata kuliah Wicara Publik (WP). Penelitian ini berbentuk kualitatif dan metode deskriptif. Penggunaan google meet dan google classroom dalam seminar kelompok mahasiswa berbasis
pembelajaran mind map sebagai sumber data. Data penelitian ini berupa desain, dan keefektifan pembelajaran berupa hasil pembelajaran dalam seminar kelompok mahasiswa berbasis pembelajaran mind map pada mata kuliah WP yang diperoleh melalui hasil penilaian seminar dan jawaban responden setelah mengikuti pembelajaran (kuesioner). Pereduksian dan penyajian data serta penyimpulan termasuk tahap teknik analisis. Mahasiswa memperoleh hasil yang sangat baik dalam aspek afektif, kognitif, dan psikomotor dalam seminar kelompok. Responden lebih dominan menyetujui keefektifan penggunaan aplikasi dan metode tersebut dalam pembelajaran online. Secara aspek kemudahan, 50% sangat setuju, 47% setuju dan hanya 3% yang masih ragu. Secara aspek penyampaian dan pemahaman materi, 41% sangat setuju, 54% setuju, dan hanya 7 % yang masih ragu. Secara aspek manfaat, 30% sangat setuju dan 70% setuju.
References
Baroh. 2010. “Efektivitas Metode Simulasi pada Materi Peluang Siswa Kelas IX SMP Negeri 1 Semarang”. Jurnal UIN Sunan Ampel Surabaya.
http://digilib.uinsby.ac.id/8707/ diakses 20 April 2021, 20.00 WIB.
Juniarti, N. M. E. dan I. W. Rasna. 2020“Pemanfaatan Aplikasi Google Meet dalam Keterampilan Menyimak danBerbicara untuk Pembelajaran Bahasa pada Masa Pandemic Covid-19”.Jurnal Pendidikan dan PembelajaranBahasa Indonesia. 9 (2): 133.
Komara, E. 2014. Belajar dan PembelajaranInteraktif. Bandung: PT Refika Aditama.
Linda, WA. 2020. “Efektivitas Penggunaan Google Classroom sebagai Media Pembelajaran”. Tesis. Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN, Kendari.
Mahmud. 2011. Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Pustaka Setia.
Mawadah, H.N. 2011. “Peningkatan Ketermapilan Menulis Narasi dengan Media Teks Wacana Dialog”. Skripsi (daring). Jakarta: Universitas Islam Negeri Jakarta. https://repository.uinjkt.ac.id/dspace/handle/123456789/1820 diakses 15 Mei 2021, 21.00 WIB.